-2147012865 Manfaat dan Jenis Creambath | Belajar Hidup Sehat

Ads 468x60px

Jumat, 02 Januari 2015

Manfaat dan Jenis Creambath




Manfaat dan Jenis Creambath
Mengetahui manfaat creambath berdasarkan jenis creambath yang digunakan. Rambut bagaikan mahkota bagi wanita, dan banyak hal yang akan dilakukan untuk memiliki rambut yang indah dan sehat. Meskipun bagi mereka yang berhijab tentunya juga harus menjaga kesehatan rambut. 

Creambath adalah perawatan rambut menggunakan krim. Krim yang digunakan dalam creambath, berasal dari bahan yang mengandung nutrisi penting untuk rambut dan kesehatan kulit kepala. Selain gizi rambut, creambath juga dapat melembutkan rambut dan memberikan efek pendinginan pada rambut dan kulit kepala. Creambath rambut adalah yang paling umum dilakukan oleh perempuan. Selain menjaga keindahan rambut, perawatan ini adalah salah satu langkah untuk menyuburkan rambut kering dan rusak, serta memberikan efek fresh pada rambut.

Manfaat Creambath

Manfaat creambath adalah untuk merawat dan menjaga kesegaran rambut dengan memberikan nutrisi melalui krim yang mengandung berbagai bahan penting untuk kesehatan rambut. Pijatan pada kulit kepala saat creambath, akan melemaskan kulit kepala sehingga memudahkan penyerapan nutrisi pada rambut sambil memberikan efek relaksasi bagi tubuh. Manfaat dari Creambath yaitu:

1. Membuat rambut lebih halus

2. Mencegah kerusakan rambut

3. Menghilangkan rambut bercabang

4. Menghaluskan rambut

Berikut beberapa jenis bahan Creambath:

1. Creambath Alpukat

Jenis creambath ini cocok untuk rambut kering dan rusak. Alpukat mengandung banyak minyak yang akan melindungi, melembabkan dan menutupi lapisan yang rusak pada kutikula rambut.

- Memperbaiki rambut rusak

- Menghitamkan rambut

- Melindungi rambut dari kerusakan dan paparan sinar matahari

2. Creambath Lidah Buaya

Jenis creambath ini cocok untuk rambut normal. Dimana lidah buaya mengandung saponin yang memiliki kemampuan membunuh kuman. Lidah buaya juga dipercaya untuk membantu melembabkan folikel rambut dan membersihkan rambut dan menebalkan rambut.
 
- Menebalkan rambut

- Menghitamkan rambut

- Melembabkan rambut

- Menghilangkan kuman dalam rambut

3. Creambath Strawberry

Jenis creambath ini sangat cocok untuk rambut stres, seperti rambut yang dicat. Kandungan antioksidan strawberry dipercaya paling tinggi diantara buah-buahan dan sayuran lain yang dapat mengatasi bahan kimia seperti cat pada rambut.

- Mengatasi bahan kimia pada rambut

- Mengatasi kuman di rambut

- Menghilangkan kotoran yang terdapat pada rambut

4. Creambath Ginseng 

Creambath Ginseng sangat cocok untuk rambut rontok dan rapuh. Ginseng dipercaya memberikan manfaat pada rambut dan menstimulasi peredaran darah di kulit kepala ke rambut.

- Menyehatkan rambut

- Menghitamkan rambut

- Memberikan nutrisi penting bagi rambut

5.Creambath Kemiri

Creambath  ini sangat cocok bagi anda yang mengalami masalah rambut kering dan terlihat kusam. 

- Menghilangkan rambut kusam

- Melembabkan rambut

- Membuat rambut lebih hitam

6. Creambath cokelat

Creambath dengan cokelat diyakini dapat memberikan manfaat seperti :

- Menghitamkan rambut

- Menjaga kesehatan rambut

- Merawat agar rambut terlihat berkilau

Itulah beberapa jenis Creambath yang dapat anda gunakan sesuai kebutuhan perawatan rambut anda, yang akan membantu menjaga kesehatan rambut.


Sumber referensi: manfaat.co.id

0 komentar:

Posting Komentar