Seperti yang kita ketahui baking soda biasanya digunakan
untuk membuat kue, ternyata selain itu baking soda punya manfaat untuk
kecantikan dari ujung rambut sampai ujung kaki.
Sodium bikarbonat murni ini, banyak sekali mengandung manfaat bagi kita
yang peduli akan kecantikan. Kira-kira dimana manfaatnya baking soda untuk
kecantikan tubuh kita?
1. Membersihkan rambut
Bagi anda yang suka styling foam, biasanya membersihkan
rambut tidak cukup menggunakan sampo saja. Menurut Louis Licari, pemilik salon
ternama di New York, dengan cara menambahkan satu sendok teh baking soda pada
cairan sampo ditelapak tangan tergolong ampuh untuk membersihkan sisa-sisa
bahan kimia hasil penataan rambut.
2. Masker jerawat
Bagi anda yang memiliki jerawat cukup parah ataupun bekas
jerawat, jangan khawatir. Karena baking soda akan membantu menyembuhkannya. Dengan
cara, gunakan baking soda secukupnya lalu campur dengan air hangat, aduk rata
hingga membentuk pasta, kemudian oleskan pada wajah secara merata. Biarkan masker
mengering beberapa saat, lalu bilas dengan air dingin.
3. Memutihkan gigi
Mau gigi anda putih bersih, caranya cukup mudah. Campurkan 1
sendok teh baking soda, dengan 5 tetes hydrogen peroksida yang dapat anda beli
diapotek, dan beberapa tetes air lalu oleskan pada gigi selama 10 menit dan
gosok gigi dengan merata.
4. Body scrub
Karena baking soda memiliki tekstur berbentuk butiran kasar,
baking soda juga dapat digunakan untuk body scrub yang berfungsi mengangkat sel
kulit mati penyebab kulit kusam. Caranya, letakkan beberapa baking soda pada
telapak tangan kemudian tambahkan air dan usapkan keseluruh tubuh. diamkan
hingga 5 menit, lalu bersihkan dengan air dingin.
5. Feet care
Rasakan sensasi spa dengan menggunakan baking soda. Caranya,
campurkan 3 sendok baking soda dengan essential oil sesuai pilihan misalnya
lavender, tea tree rose atau aroma melati. Kemudian, rendam kaki dalam larutan
tersebut selama 20-25 menit. Larutan ini sangat bermanfaat untuk kulit kaki
yang kering dan menjadikannya halus serta beraroma wangi
Nah itulah beberapa manfaat baking soda untuk kecantikan
tubuh kita. Gunakanlah baking soda
seperlunya dan jangan setiap hari. Semoga bermanfaat.
sumber: google.com
0 komentar:
Posting Komentar