-2147012865 Penyebab, Jenis dan Cara Mengatasi Batuk | Belajar Hidup Sehat

Ads 468x60px

Sabtu, 15 November 2014

Penyebab, Jenis dan Cara Mengatasi Batuk



Penyebab, Jenis dan Cara Mengatasi Batuk
     Pengertian Batuk,Penyebab,Jenis dan Cara mengatasinya, Batuk adalah reaksi dari penyait lain lain yang mengganggu system pernapasan atas. Batuk merupakan mekanisme pertahan tubuh di saluran pernapasan dan merupakan gejala suatu penyakit atau reaksi tubuh terhadap iritasi di tenggorokan karena adanya lender, makanan, debu, asap dan sebagainya.

Batuk ini terjadi karena adanya rangsangan tertentu, missal adanya debu di reseptor batuk ( hidung, saluran pernafasan, sampai telinga). Kemudian reseptor akan mengalirkan lewat syaraf kepusat batuk yang berbeda di otak. Di sini akan memberikan sinyal keotot-otot tubuh untuk mengeluarkan benda asing tadi, hingga terjadilah yang namanya batuk.

     Penyebab batuk, 8 penyebab batuk yang perlu kita ketahui :
1. Terjadinya infeksi di salura pernafasan bagian atas yang merupakan gejala flu.
2. Adanya infeksi saluran pernapasan bagian atas (ISPA).
3. Karena kita Alergi
4. Adanya benda asing yang masuk ke dalam saluran pernapasan.
5. Asma atau tuberculosis
6.Karena menghirup asap rokok dari orang disekitarnya
7.Adanya masalah emosi dan psikologis (untuk batuk psikogenik)
8. Tersedak saat minum susu 

     3 Jenis Batuk dan Cara mengatasinya

1. Batuk Berdahak

Batuk berdahak adalah batuk yang disertai dahak yang berwarna kuning atau kehijauan akibat terjadinya infeksi pada saluran pernafasan. Dahak pada batuk ini bisa menyumbat pernafasan apabila tidak segera ditangani dan diatasi. Cara mengatasi batu berdahak anda dapat melakukan dengan cara alami,

- Jeruk nipis dicampur dengan kecap. Atau kecap bisa diganti dengan madu. Lalu minum campuran tersebut 2 hingga 3 kali sehari. Resep ini juga bisa untuk obat tradisional radang tenggorokan untuk anak dan anak akan menyukainya karena rasanya tidak pahit.

- Minum sari jahe yang dicampur dengan kencur dapat mengatasi batuk berdahak. Minum minimal satu hari sekali.

- Ambil sirih kira-kira lima lembar, tambahkan cengkeh, kemukus, kapulaga, dan kayu manis. Kemudian rebus semua bahan dengan air sebanyak dua gelas. Tunggu hingga air rebusan menjadi kira-kira satu setengah gelas. Angkat dan saring air tersebut. Minum kira-kira satu sendok makan sebanyak tiga kali sehari. 

2. Batuk Kering

Batuk kering adalah batuk yang tidak disertai oleh dahak dengan saluran pernafasan terasa gatal yang luar biasa sehingga merangsang batuk. Cara mengatasinya yaitu,

- Berkumur dengan air garam, Garam akan membantu melegakan serta meredakan rasa sakitnya. Sebagai antibakteri, garam akan mencegah infeksi bakteri dan sakit tenggorokan.

- 10 buah blimbing wuluh, bersihkan lalu parut hingga halus. Masukan dalam gelas kemudian tambahkan air dan sedikit garam. Setelah itu saring campuran tadi dan buang ampasnya. Minum hasil saringan tadi sebanyak 2 kali sehari pagi dan sore.

- Jahe merah sebanyak sepotong ibu jari. Kemudian kunyah hingga halus telan airnya dan buang ampasnya.

- Sediakan 1 jari jahe dan segelas teh hangat / agak panas. Setelah itu cuci bersih jahe tersebut dan iris2, selanjutnya campurkan dengan teh yang diseduh dengan air hangat/agak panas tadi. Setelah itu minumlah 2x/hari.

Itulah beberapa penjelasan mengenai batuk dan solusinya. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar